
Audit internal adalah suatu proses evaluasi yang dilakukan secara independen dan objektif terhadap aktivitas dan sistem pengendalian internal suatu organisasi. Tujuan utama dari audit internal adalah untuk memberikan keyakinan kepada manajemen bahwa operasi bisnis berjalan efektif dan efisien, serta meminimalkan risiko yang dapat merugikan organisasi.
Dalam bahasa yang lebih sederhana, audit internal bisa diibaratkan sebagai pemeriksaan kesehatan menyeluruh untuk sebuah perusahaan. Auditor internal akan memeriksa berbagai aspek, mulai dari keuangan, operasional, hingga sistem teknologi informasi, untuk memastikan semuanya berjalan sesuai dengan aturan dan prosedur yang telah ditetapkan.
Setelah mengetahui pengertian Audit Internal, mari kita bahas langkah-langkah melaksanakan Audit Internal untuk meninkatkan efesiensi dan efektifitas perusahaan.
Tujuan Audit Internal
- Meningkatkan efisiensi dan efektivitas: Mengidentifikasi area yang perlu diperbaiki untuk meningkatkan kinerja perusahaan.
- Mencegah terjadinya fraud: Mendeteksi potensi penipuan atau penyelewengan dana.
- Memastikan kepatuhan terhadap peraturan: Memastikan perusahaan mematuhi semua peraturan yang berlaku, baik itu peraturan pemerintah maupun peraturan internal perusahaan.
- Memperbaiki sistem pengendalian internal: Mengidentifikasi kelemahan dalam sistem pengendalian internal dan memberikan rekomendasi untuk memperbaikinya.
7 Langkah Dalam Melaksanakan Audit Internal
Berikut adalah beberapa langkah melakukan Audit Internal yang harus Anda ketahui :
1. Menjadwalkan Pelaksanaan
Sebelum melaksanakan Audit Internal, maka Tim Auditor akan memberitahu atau menginformasikan kepada klien bahwa akan dilaksanakan Audit dalam waktu yang ditentukan.2. Meminta Dokumen
Setelah mendapatkan konfirmasi dari klien, Tim Auditor meminta dokumen yang dibutuhkan yang berkaitan dengan pelaksanaan audit. Biasanya Tim Auditor akan memberikan list dokumen apa saja yang dibutuhkan, kemudian klien akan memenuhi atau melengkapi dokumen-dokumen sesuai yang tertera dalam list yang diberikan oleh Tim Auditor.Dokumen yang diminta biasanya seperti salinan laporan Audit yang dilaksanakan sebelumnya, catatan keuangan, rekening koran dan beberapa dokumen penting yang berkaitan dengan pelaksanaan audit.
3. Memeriksa Dokumen Yang Diberikan Klien
Tim Auditor akan melakukan pemeriksaan mengenai informasi yang didapat dari dokumen klien, kemudian merencanakan proses Audit yang dilakukan.4. Rapat Terbuka
Tim Auditor akan membuat rapat terbuka yang dihadiri oleh manajemen senior, dan staf adminnistrasi utama dari klien. Auditor akan mempresentasikan bagaimana ruang lingkup audit, perkiraan waktu pelaksanaan audit, dan hal lainnya yang berkaitan dengan pelaksanaan audit. Kemudian Tim Auditor meminta kepala departemen klien untuk dapat memberikan informasi kepada para staf mengenai akan adanya wawancara dengan pihak editor.5. Mulai Melaksanakan
Setelah melakukan rapat terbuka, auditor akan menggali informasi yang dimkumpulan untuk merealisasikan perencanaan audit. Tim Auditor akan berkomunikasi dengan para staf sekaligus meninjau prosedur dan prose audit. Tim Auditor akan memastikan dan menguji kedisiplinan klien yang terkait dengan catatan atau laporan keuangan yang sesuai. Kemudian Tim Auditor akan mendiskusikan mengenai masalah yang dialami oleh klien, kemudian memberikan kesempatan untuk kelien untuk memberikan tanggapan.6. Tahap Penyusunan Laporan
Setelah ke 5 tahap dilaksanakan, tahap selanjutkan Tim Auditor akan menyusun atau menyiapkan laporan yang terususn rincian Audit selama pelaksanaan audit. Laporan ini akan memberikan rangkuman dari segala kesalahan matematis, penemuan yang bersifat material / non-material, hak otorasi yang belum dibayar, dan beberapa temuan penting lainnya. Setelah itu Tim Auditor akan membeirkan catatan atau komentar mengenai penemuan saat pelaksanaan audit, lalu memberikan win-win-solution untuk klien.7. Rapat Penutupan
Tim Auditor akan melaksanakan rapat penutupan, dan meminta tanggapan serta persetujuan dari klien yang berkiatan dengan penemuan dalam laporan audit. Kemudian Tim Auditor juga akan memberikan deskripsi rencana aksi manajemen yang bertujuan untuk mengatasi masalah yang ditemukan, dan menyepakati tanggal penyelesaiannya. Dalam rapat penutupan ini akan melibatkan semua pihak untuk merundingkan laporan audit. Segala masalah yang ada akan diselesaikan didalam rapat penutupan.Akhir kata, itulah 7 langkah dalam melaksanakan Audit internal untuk meningkatkan efesiensi dan efektifitas perusahaan. Semoga artikel ini bermanfaat yang akan memberikan wawasan kepada anda khususnya mengetahui bagaimana langkah melaksanakan Audit internal.
Posting Komentar untuk "Audit Internal Begitu Penting, Ketahui Langkah Melaksanakannya"