omiska.com - Memilih nama bayi merupakan suatu hal yang cukup menarik sekaligus membingungkan para orangtua. Orangtua harus memberikan nama yang memiliki makna yang baik, dan tidak boleh asal-asalan. Tak jarang, para orangtua muslim memberikan nama Islami untuk anak-anak mereka dengan harapan akan menjadi anak yang baik dan soleh.
Khususnya umat muslim, pasti anda tertarik memberikan nama yang berkaitan dengan bahasa arab atau Islami. Bagi anda yang masih bingung untuk memberikan nama islami untuk sikecil, nama-nama islami dibawah ini mungkin dapat menjadi referensi untuk anda.
10 Ide Nama Bayi Islami Laki-laki
1. Ramadhan
Ramadhan merupakan nama bulan dalam islam, yang merupakan 1 dari 12 bulan yang paling istimewa. Ini adalah bulan yang penuh berkah, bulan penuh ampunan, dan bulan yang paling dirindukan oleh umat muslim. Biasanya bayi laki-laki yang lahir di bulan ramadhan akan diberi nama Ramadhan, sebagai bentuk rasa syukur atas kelahirannya pada bulan baik yang penuh berkah.
2. Adnan
Adnan merupakan salah satu nama bayi laki-laki yang memiliki makna surga.
3. Azam
Azam memiliki makna dalam islam yang berarti agung, sedangkan dalam bahasa Arab Azam memiliki makna rajin dan tekun.
4. Basyiir
Nama ini memiliki makna pemberi kabar gembira.
5. Azhar
Azhar merupakan nama untuk bayi laki-laki yang memiliki makna bercahaya, berseri, dan gemilang.
6. Ameer
Ammer merupakan salah satu nama yang baik untuk anak laki-laki, karena nama ini memiliki makna penguasa atau pemimpin.
7. Ghazi
Ghazi memiliki makna penakluk atau pejuang
8. Halim
Halim merupakan nama bayi laki-laki yang memiliki makna lembut dan sabar.
9. Khalid
Khalid memiliki makna kekal atau abadi, dan berani menegakkan keadilan.
10. Najib
Nama untuk anak laki-laki ini memiliki makna keturunan bangsawan, cerdas, dan bernilai
10 Ide Nama Bayi Islami Perempuan
1. Ramadhani
Ramadhan adalah satu diantara 12 bulan yang dimuliakan Allah, yang merupakan bulan penuh berkah. Banyak orang tua memberikan nama untuk bayi mereka Ramadhani untuk bayi perempuan sebagai rasa syukur karena bayi lahir tepat pada bulan Ramadhan yang penuh berkah dan bulan yang dirindukan oleh umat muslim.
2. Hilya
Hilya terdapat pada surrah An-Nahl ayat ke 14, yang menjelaskan bahwa Allah menundukan lautan, sehingga kita dapat mengambil seisi termasuk perhiasan. Karena Hilya artinya perhiasan, maka nama ini sangat cocok untuk anak bayi perempuan.
3. Karima
Nama Karima ini diperuntukkan untuk bayi perempua, yang bermakna pemurah dan baik hati.
4. Mafaza
Mafaza, ini terdapat didalam Surrah Ali-Imran ayat 188 dan juga A-Zummar ayat 61 yang memiliki arti kesuksesan besar.
5. Marzia
Marzia merupakan nama untuk anak perempuan yang ada didalam Al-Quran surrah Al-Fajr ayat 28, yang memiliki arti orang yang diridhoi Allah dan mensykuri apa yang dimiliki.
6. Najma
Najma dalam bahasa arab artinya adalah bintang, sangat cocok jika sikecil lahir pada bulan Ramadhan yang penuh bintang.
7. Bilqis
Bilqis memiliki makna cantik, ini ada disebuah ayat adalah Al-Quran dalam surrah An-Naml ayat 41-41. Nama ini juga dapat dikombinasi dengan nama lainnya, misalnya Zaharana Bilqis yang artinya unga yang cantik.
8. Amara
Amara merupakan nama untuk bayi perempuan, yang memiliki makna kecantikan yang abadi.
9. Ghaaliya
Ghaaliya memiliki makna Harum, yang mana nama ini sangat cocok dipakai oleh bayi perempuan.
10. Jihan
Nama jihan memiliki makna kelakuan yang baik, dan ini mungkin akan menjadi sebuah doa untuk pemilik nama agar selalu berperilaku baik dan disenangi oleh banyak orang.
Akhir kata, itulah ide nama bayi islami untuk bayi laki-laki dan perempuan beserta artinya. Nama-nama diatas dapat dikombinasikan dengan nama yang lain, sehingga nama memiliki makna yang lebih indah. Semoga informasi ini bermanfaat ya!